VRITIMES
ID
Raise It With Press Release
TechnologyCommerce / LifestyleFood / BeverageEducationReal Estate / Architecture
Garansi Publikasi di 100 Media Hanya Rp499k Rp449k atau Uang Kembali. Dapatkan Sekarang!
Try it >>
press release

/ Berkembang di Industri Edukasi, Pendapatan Cakap Tumbuh 10 Kali dalam Dua Tahun

Berkembang di Industri Edukasi, Pendapatan Cakap Tumbuh 10 Kali dalam Dua Tahun

Cakap
<i>Cakap Business Performance 2022</i>
Cakap Business Performance 2022

Jakarta, 23 Februari 2023. PT Cerdas Digital Nusantara (Cakap) berhasil mencatat performa bisnis positif sepanjang tahun 2022. Perseroan membukukan laba selama tiga tahun berturut-turut, dengan margin EBITDA positif. Sejak 2020 hingga tahun fiskal 2022, pendapatan Cakap berhasil tumbuh sepuluh kali lipat. Selain itu sejak berdiri hingga saat ini, Cakap telah menjangkau 96 dari total 98 kota di Indonesia, dan tercatat sudah memberikan manfaat pada lebih dari tiga juta siswa, dengan demografi dominan di kalangan usia produktif utamanya 20-39 tahun.

<i>Jonathan Dharmasoeka, Chief of Business Cakap</i>
Jonathan Dharmasoeka, Chief of Business Cakap

Saat ini Cakap memiliki tiga kontributor pendapatan utama, yaitu segmen Bahasa, Upskill, dan Bisnis. “Lini bisnis bahasa tetap menjadi penghasil utama dengan menyumbang 50% dari total pendapatan yang diikuti oleh segmen upskill,” ujar Jonathan Dharmasoeka, Chief of Business Cakap. Secara rinci, segmen bahasa terutama Inggris masih menjadi kursus dengan minat paling tinggi disusul Mandarin, Korea, Jepang dan Bahasa Indonesia. Ditambah adanya pengembangan layanan dari pembelajaran daring menuju pembelajaran bauran atau blended learning.

 Secara demografis siswa Cakap tumbuh di sejumlah kota sekunder seperti Bogor, Jawa Barat dan Solo, Jawa Tengah, serta beberapa kota di Pulau Sumatra seperti Jambi dan Lampung. Sementara untuk kursus di luar bahasa, materi di bidang pertanian, pemasaran/marketing, dan yang terkait dengan pariwisata masih menjadi top three courses pilihan siswa. Cakap yang telah terdaftar sebagai Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) Kemendikbud serta Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Kemnaker ini, memiliki rating stabil di 4,9 pada Google Play Store dan telah memberikan impact satu juta kegiatan pembelajaran melalui 487 materi yang terbagi ke dalam 17.000 modul pelatihan bahasa hingga vokasi.    

<i>Tomy Yunus, CEO & Co-Founder Cakap</i>
Tomy Yunus, CEO & Co-Founder Cakap

Tomy Yunus, CEO & Co-Founder Cakap mengapresiasi kinerja seluruh timnya yang biasa disebut sebagai Cakap Squad. “Fokus perusahaan terletak pada fundamental dan performa unit ekonomi yang positif. Ekspansi ke pendidikan vokasi (TVET) dan layanan pembelajaran bauran (blended learning) sebagai bagian dari komitmen kami membangun bangsa juga merupakan kunci keberhasilan di tahun 2022. Cakap telah berhasil mempertahankan konsistensi dengan mencatat kinerja keuangan yang baik selama tiga tahun terakhir, dan pencapaian ini tidak akan tercapai tanpa semangat dari seluruh Cakap Squad dan dukungan kuat dari stakeholders,” ujar Tomy. 

Di lain pihak, Cakap sudah mengampu hingga lebih dari 1.800 pengajar yang berasal tidak hanya dari berbagai penjuru tanah air, namun juga beberapa negara Asia Pasifik dan Eropa. Selain pengajar, Cakap juga menjalin kemitraan dengan berbagai institusi pendidikan, perusahaan, instansi pemerintahan, hingga yayasan, yang sudah tercatat lebih dari 600 mitra dengan berbagai kolaborasi strategis. Dimulai dari kolaborasi penyediaan kursus bersama Asosiasi Pariwisata Nasional (Asparnas), BP2MI (Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia), hingga pada penghujung tahun terbentuknya kerjasama dengan provider Telkomcel asal Timor-Leste untuk penyediaan program pembelajaran dari Bahasa Portugis hingga keterampilan di luar bahasa.

“Agar bisnis ini terus memberikan manfaat, Cakap senantiasa menjalankan prinsip berkesinambungan dengan menerapkan tiga prinsip Tujuan Pembangunan Berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs), terutama untuk poin 4 (Pendidikan berkualitas), 8 (Pekerjaan layak dan pertumbuhan ekonomi), dan 10 (Berkurangnya kesenjangan). Kami yakin ini juga menjadi kunci bagi Cakap untuk menjadi terus berinovasi dan menjadi solusi pengembangan diri bagi anak bangsa,” tutup Tomy.


Categories
Internet serviceSystem / Website / Application developmentThink tankMobile appE-commerce

Other Press Release
Kids / Baby / Maternity
Cakap Kids Academy Berbagi: Cultivating Emotional Intelligence Through Art Therapy
Cakap
Apr 08, 2024

Think tank
Gen Z's English Dominance, Yet Millennials Maintain Mastery
Cakap
Mar 28, 2024

Cram school / Preparatory school / Online education
Kisah Husen, Alumni Kartu Prakerja: Dapat Pekerjaan dan Rasa Percaya Diri Meningkat
Cakap
Mar 20, 2024

Cram school / Preparatory school / Online education
Continuously Making an Impact, Cakap Founders Enter Fortune Indonesia’s 40 Under 40
Cakap
Mar 17, 2024

Application
EdTech Cakap Secured Total Funding of US$ 7.5 Million, 4.5 Million Students Benefited, up to 2023
Cakap
Mar 14, 2024

Cram school / Preparatory school / Online education
Edtech Cakap Consistently Empowering Over 3 Million Students: Impact Report 2022
Cakap
Jun 22, 2023

Mobile device
Indonesia Punya Dua Idol K-pop, Berapa Lama sih, Agar Fasih Bahasa Korea?
Cakap
May 30, 2023

System / Website / Application development
Cakap Strengthens Upskilling in Indonesia After Four Years of Dedication
Cakap
May 12, 2023

System / Website / Application development
Ulang Tahun Ke-empat, Edtech Cakap Berbagi ke Anak Yatim dan Putus Sekolah
Cakap
May 04, 2023

Mobile app
Resmi Berstatus Centaur, Cakap Raih Pendanaan Seri C dari MDI Ventures dan Heritas Capital
Cakap
Apr 12, 2023

Internet service
Ini Lima Topik Favorit Buat Mengisi Waktu Ramadan
Cakap
Mar 31, 2023

Internet service
Bukan Hanya Guyur Modal, Ini Peran Lain Investor Yang Bisa Dilakukan
Cakap
Mar 17, 2023

Internet service
Terancam, Kecerdasan Buatan (AI) Bisa Gantikan Peran Manusia?
Cakap
Mar 09, 2023

Cram school / Preparatory school / Online education
Ekspansi, Edtech Cakap Gandeng Telkomcel Guna Tingkatkan Skill Warga Timor-Leste
Cakap
Jan 26, 2023

Internet service
Rasakan Kerja Hybrid, 58 Mahasiswa Lulus Program Magang Merdeka di Edtech Cakap
Cakap
Jan 20, 2023

Internet service
Ruslan Tanoko, Berbagi Ilmu Soal Sustainable Business
Cakap
Jan 10, 2023

School / University
Belajar Daring Adalah Masa Depan, Cakap Teacher Academy Kembali Berdayakan 400 Pengajar
Cakap
Dec 21, 2022

Cakap
URL
Industry
Technology
Weekly Release Ranking
Nov 08, 2024 2024
Tanggal Listing Token PLPA dan Task Baru di PLPA TapTap Hero, Harap Dicatat Ya
Palapa
VRITIMES Video
vritimes na euvritimes jpFree consultationManual Ebook IndonesiaPR College