VriTimes
Indonesia
Jasa Distribusi Press Release
About us
VriTimes
Indonesia
Jasa Distribusi Press Release
press release

/ KAI Uji Coba Jadwal Baru, Jumlah Perjalanan LRT Jabodebek Bertambah

KAI Uji Coba Jadwal Baru, Jumlah Perjalanan LRT Jabodebek Bertambah

LRT Jabodebek
Share
KAI akan melakukan uji coba penambahan jadwal perjalanan LRT Jabodebek pada hari kerja mulai 11-30 November 2025, dengan jumlah perjalanan meningkat dari 396 menjadi 430 perjalanan dan rangkaian kereta meningkat dari 24 menjadi 26 rangkaian. Uji coba ini bertujuan meningkatkan frekuensi perjalanan dan memperpendek waktu tunggu.
preview

Bekasi, 11 November 2025 - KAI akan melakukan uji coba penambahan jadwal perjalanan LRT Jabodebek pada hari kerja ( weekday ) mulai 11 - 30 November 2025. Langkah ini bertujuan meningkatkan frekuensi perjalanan LRT Jabodebek serta memperpendek waktu tunggu ( headway ) kereta.

Dengan uji coba ini, jumlah perjalanan LRT Jabodebek pada hari kerja meningkat dari sebelumnya 396 perjalanan menjadi 430 perjalanan. Rangkaian kereta (trainset) LRT Jabodebek yang dioperasikan juga mengalami peningkatan, dari sebelumnya 24 rangkaian kereta meningkat menjadi 26 rangkayan kerera. Penambahan ini sekaligus menjadi bagian dari program berkelanjutan untuk meningkatkan kualitas layanan dan ketepatan waktu.

Bertambahnya jumlah perjalanan dan rangkaian kereta yang dioperasikan juga berpengaruh terhadap waktu tunggu (headway) kereta yang menjadi semakin singkat. Waktu tunggu kereta saat jam sibuk pada lintas Jatimulya / Harjamukti - Cawang (PP) akan menjadi 8 menit 15 detik. Sedangkan untuk lintas Cawang – Dukuh Atas BNI, waktu tunggu kereta akan menjadi 4 menit 7,5 detik.

Executive Vice President LRT Jabodebek mengungkapkan, selama masa uji coba, tim dari KAI dan stakeholders terkait akan melakukan pemantauan real time terhadap performa setiap perjalanan untuk memastikan perjalanan LRT Jabodebek tetap aman, lancar, dan nyaman.

Hasil uji coba nantinya akan dievaluasi guna melihat dampaknya terhadap keandalan sistem, kestabilan jadwal perjalanan, serta kenyamanan penumpang. Evaluasi ini akan menjadi dasar bagi KAI dalam menetapkan pola operasi terbaik di masa yang akan datang.

“Kami terus berupaya menjaga keseimbangan antara peningkatan kapasitas layanan dan keselamatan operasional. Setiap perubahan kami pastikan melalui perhitungan dan evaluasi yang cermat agar pengguna merasakan peningkatan tanpa mengurangi faktor keamanan sedikit pun,” tambah Purnomosidi.

Sepanjang tahun 2025, KAI mencatat sebanyak 23,5 juta pengguna telah memanfaatkan layanan LRT Jabodebek. Pada bulan Oktober sendiri, ada sebanyak 2.779.904 pengguna, dengan rata-rata 105.056 pengguna pada hari kerja dan 45.453 pengguna pada akhir pekan yang menggunakan LRT Jabodebek.

Informasi mengenai jadwal perjalanan selama masa uji coba akan disampaikan melalui kanal resmi media sosial LRT Jabodebek. Langkah ini merupakan wujud komitmen KAI dalam menghadirkan transportasi publik yang modern, aman, andal, dan berkelanjutan bagi masyarakat khususnya di wilayah Jabodebek


Categories
Travel / SightseeingCommercial facilities / Office buildingsMagazines / Books / PublicationsLegal / Patent / Intellectual PropertyAdvertising / Promotion / PR

Bagaimana kalau mencoba VRITIMES?
VRITIMES adalah platform distribusi press release yang digunakan oleh lebih dari 3000 perusahaan. Distribusi dapat dilakukan dengan Rp499k dan ada jaminan penayangan di 100 media. Silakan periksa informasi lebih lanjut tentang layanan ini di sini.
Lihat detail VRITIMES
Daftar Gratis
Other Press Release
Government offices / organizations
Minggu Pertama 2026 Penggunaan LRT Jabodebek Naik 27 Persen, Integrasi Antarmoda Perkuat Peran LRT Jabodebek dalam Mobilitas Perkotaan
LRT Jabodebek
Jan 10, 2026

Restaurant / Fast food / Streetfood
LRT Jabodebek Jadi Penghubung Mobilitas Harian Kawasan Penyangga
LRT Jabodebek
Jan 08, 2026

Advertising / Promotion / PR
Makin Andal untuk Mobilitas Harian, Ketepatan Waktu LRT Jabodebek Tembus 99 Persen
LRT Jabodebek
Jan 07, 2026

Real Estate / Architecture / Construction
Dari imbauan Barang Bawaan hingga Barang Tertinggal, KAI Jaga Kenyamanan Pengguna di LRT Jabodebek
LRT Jabodebek
Jan 06, 2026

Green technology
Tegaskan Peran Transportasi Perkotaan, KAI Catat Kenaikan 10% Pengguna LRT Jabodebek
LRT Jabodebek
Jan 05, 2026

Commercial facilities / Office buildings
Dirut KAI Tinjau Kesiapan Operasional LRT Jabodebek pada Malam Pergantian Tahun
LRT Jabodebek
Dec 31, 2025

Eating at home / Delivery
Akomodir Mobilitas Masyarakat Pada Malam Pergantian Tahun, KAI Perpanjang Waktu Layanan LRT Jabodebek
LRT Jabodebek
Dec 30, 2025

LRT Jabodebek
URL
https://lrtjabodebek.kai.id/
Weekly Release Ranking
Feb 06, 2025 2025
8 Cara Tambah Followers TikTok Yang Cepat, Aman, & Efektif
PT Sribu Digital Kreatif
VRITIMES Video
vricrew bannervritimes na euvritimes jpFree consultationManual Ebook IndonesiaPR College