Indonesia
Jasa Distribusi Press Release
TechnologyCommerce / LifestyleFood / BeverageEducationReal Estate / Architecture
Garansi Publikasi di 100 Media Hanya Rp499k atau Uang Kembali. Dapatkan Sekarang!
Try it >>
press release

/ Dana Kelolaan Tembus Rp50 Triliun di Akhir 2024, Wujud Kepercayaan Investor Terhadap BRI-MI

Dana Kelolaan Tembus Rp50 Triliun di Akhir 2024, Wujud Kepercayaan Investor Terhadap BRI-MI

PT BRI Manajemen Investasi
BRI Manajemen Investasi (BRI-MI) mencatatkan tonggak penting di akhir tahun 2024, dengan jumlah dana kelolaan (AUM) yang telah berhasil menembus Rp50 triliun. Ini menjadi dana kelolaan tertinggi di sepanjang sejarah BRI-MI.
preview

Jakarta – BRI Manajemen Investasi (BRI-MI) mencatatkan tonggak penting di akhir tahun 2024, dengan jumlah dana kelolaan (AUM) yang telah berhasil menembus Rp50 triliun. Ini menjadi dana kelolaan tertinggi di sepanjang sejarah BRI-MI.

Direktur Utama BRI-MI, Tina Meilina, mengungkapkan bahwa hingga akhir Desember 2024, total dana kelolaan reksa dana dan investasi alternatif, termasuk Kontrak Pengelolaan Dana (KPD), telah mencapai angka Rp50,1 Triliun.

“Pencapaian ini merupakan cerminan dari kepercayaan para investor kepada BRI-MI dalam mengelola investasi, khususnya di tengah situasi pasar yang cukup menantang di tahun 2024," ujar Tina

BRI-MI tetap mampu menunjukkan pertumbuhan yang stabil di tengah tingginya volatilitas melalui penerapan strategi diversifikasi produk. BRI-MI menawarkan berbagai jenis produk investasi, termasuk produk unggulan yang diformulasikan dan disesuaikan dengan kebutuhan investor.

4 Produk BRI-MI jadi Kontributor Pertumbuhan AUM

Beberapa produk unggulan yang mengalami pertumbuhan AUM reksa dana signifikan di sepanjang tahun 2024 dan menjadi kontributor AUM BRI-MI adalah sebagai berikut:

1.  Reksa dana Seruni Pasar Uang Syariah (SPU Syariah) mencatatkan pertumbuhan AUM paling signifikan yaitu sebesar 1.776,18% secara Year on Year (YoY) atau di sepanjang tahun 2024. SPU Syariah menawarkan akses investasi yang mudah, kestabilan likuiditas, dan menjunjung tinggi prinsip-prinsip syariah.

2.  Reksa dana BRI Gamasteps Pasar Uang (Gamasteps) mencatatkan pertumbuhan AUM signifikan yaitu sebesar 606,77% secara Year on Year (YoY) atau di sepanjang tahun 2024. Gamasteps menawarkan pendapatan yang kompetitif dengan menjaga nilai modal dan likuiditas tinggi, sekaligus sebagai wadah investasi bagi masyarakat yang mendukung pendidikan melalui pengembangan Universitas Gadjah Mada (UGM).

3.  Reksa Dana Seruni Pasar Uang II (SPU II) dan Seruni Pasar Uang III (SPU III) juga mencatatkan pertumbuhan signifikan berkat preferensi investor yang lebih memilih pendekatan konservatif di saat pasar bergejolak, dimana masing-masing catatkan pertumbuhan AUM sebesar 60,79% dan 53,47% secara Year on Year (YoY) atau di sepanjang tahun 2024. Kedua reksa dana ini menawarkan tingkat pendapatan yang bersaing dengan tetap mempertahankan nilai modal investasi dan menjaga kestabilan likuiditas.

4.  Selain produk pasar uang, Reksa Dana BRI Balanced Regular Income Fund (BRIF) juga menjadi andalan dengan kinerjanya yang konsisten. Dengan kombinasi strategi antara pertumbuhan investasi yang optimal dan pembagian dividen bulanan yang rutin, AUM reksa dana BRIF mengalami pertumbuhan sebesar 14,68% secara Year on Year (YoY) atau di sepanjang tahun 2024.

“Pencapaian signifikan yang diraih oleh produk-produk reksa dana di atas dan produk lainnya merupakan hasil dari komitmen kami untuk terus memberikan solusi investasi yang optimal dan tepercaya bagi masyarakat Indonesia,” ujar Tina.

Dengan catatan AUM yang telah mencapai Rp50,1 Triliun, BRI-MI tidak hanya mencatatkan rekor baru, tetapi juga menegaskan komitmennya untuk terus beradaptasi dengan dinamika pasar dan menawarkan solusi investasi yang terbaik bagi para investor di Indonesia.

Berkat Kepercayaan Investor & Sinergi dengan Bank BRI

Pencapaian ini tidak lepas dari dukungan Bank BRI sebagai pemegang saham mayoritas. Sinergi antara BRI-MI dan Bank BRI memainkan peran kunci dalam memperluas jangkauan pasar dan membangun kepercayaan investor.

Melalui ekosistem BRI yang luas, BRI-MI mampu menawarkan solusi investasi bagi nasabah Bank BRI dan sesuai dengan kebutuhan pasar” tambah Tina.

Adapun dengan melihat momentum pertumbuhan ini, Tina optimis bahwa tahun 2025 akan menjadi tahun yang penuh peluang. “Kami berencana untuk senantiasa meningkatkan kualitas layanan, memperluas diversifikasi produk, serta memperkuat kehadiran di platform digital bekerja sama dengan berbagai mitra strategis,” tutup Tina.

Strategi ini diharapkan dapat semakin memperkokoh posisi BRI-MI di pasar domestik dan internasional, sekaligus menjawab kebutuhan investor yang semakin beragam

Untuk informasi lebih lanjut terkait produk-produk BRI-MI, kunjungi instagram resmi BRI-MI di @brimi.official atau melalui website resmi BRI-MI di https://bri-mi.co.id/.


Categories
Securities / FX / Investment TrustsCampaign

Bagaimana kalau mencoba VRITIMES?
VRITIMES adalah platform distribusi press release yang digunakan oleh lebih dari 3000 perusahaan. Distribusi dapat dilakukan dengan Rp499k dan ada jaminan penayangan di 100 media. Silakan periksa informasi lebih lanjut tentang layanan ini di sini.
Lihat detail VRITIMES
Daftar Gratis
Other Press Release
Securities / FX / Investment Trusts
Awali Tahun dengan Cemerlang, BRI Manajemen Investasi Borong 11 Penghargaan di Februari 2025
PT BRI Manajemen Investasi
Mar 03, 2025

Securities / FX / Investment Trusts
BRI Manajemen Investasi Raih Tiga Penghargaan di Acara Anugerah Manajer Investasi 2025

Securities / FX / Investment Trusts
BRI-MI Raih Penghargaan Indonesia Best Digital Awards 2025

Securities / FX / Investment Trusts
BRI Manajemen Investasi dan KSPM FEB UI Gelar Pelatihan Kursus Sekolah Pasar Modal

Securities / FX / Investment Trusts
Kokoh di Puncak, Reksa Dana Campuran BRIF Milik BRI-MI Ini Catatkan Imbal Hasil 6,28%

Securities / FX / Investment Trusts
Kinerja SPU Syariah Pasar Uang Syariah BRI-MI Tumbuh Positif di Tengah Ketidakpastian Pasar

PT BRI Manajemen Investasi
URL
Industry
Finance
Weekly Release Ranking
Aug 19, 2024 2024
Sejarah Harga Bitcoin: Perjalanan dari Nol hingga Ribuan Dolar
Palapa
VRITIMES Video
vritimes na euvritimes jpFree consultationManual Ebook IndonesiaPR College