Indonesia
Jasa Distribusi Press Release
TechnologyCommerce / LifestyleFood / BeverageEducationReal Estate / Architecture
Garansi Publikasi di 100 Media Hanya Rp499k atau Uang Kembali. Dapatkan Sekarang!
Try it >>
press release

/ Sedekah Pohon Peserta Fun Walk ISEF 2023 x Hijrahfest Tanam Seribu Mangrove di Pulau Pari

Sedekah Pohon Peserta Fun Walk ISEF 2023 x Hijrahfest Tanam Seribu Mangrove di Pulau Pari

LindungiHutan
Perhelatan ISEF 2023 yang digelar pada 25-29 Oktober lalu, Hijrahfest berhasil mengumpulkan 1.000 mangrove dari hasil sedekah pohon para peserta Fun Walk yang kemudian ditanam bersama LindungiHutan di Pulau Pari pada 4 November 2023. Kolaborasi ini tidak hanya berdampak pada lingkungan, melainkan juga turut memberikan manfaat bagi masyarakat setempat.
preview

Pulau Pari yang terletak di Kepulauan Seribu memiliki keindahan alam yang memikat wisatawan. Namun, pulau ini juga menjadi sorotan publik karena ancaman kerusakan yang disebabkan oleh abrasi dan banjir rob. Hijrahfest menyadari bahwa menjaga kelestarian alam adalah tanggung jawab setiap orang. Oleh karena itu, Hijrahfest menggandeng LindungiHutan untuk berkontribusi dalam upaya pelestarian alam di Pulau Pari.

Mangrove merupakan salah satu jenis pohon yang berperan penting untuk menjaga keseimbangan laut. Hutan Mangrove bermanfaat sebagai penyerap emisi karbon yang efektif, penghasil oksigen, penjaga garis pantai, pelindung dari abrasi dan tsunami, hingga penyedia tempat tinggal bagi flora dan fauna di sekitarnya.

Ibu-ibu anggota Kelompok Forum Peduli Pulau Pari. (Dokumentasi: LindungiHutan).
Ibu-ibu anggota Kelompok Forum Peduli Pulau Pari. (Dokumentasi: LindungiHutan).

Melalui skema kerja sama CollaboraTree, Hijrahfest berhasil menginisiasi kampanye alam bertajuk “Funwalk ISEF x Hijrahfest”. Setiap peserta yang mendaftar dalam acara Fun Walk ISEF 2023 berhak mendapatkan kesempatan untuk menyedekahkan 1 bibit mangrove yang ditanam bersama LindungiHutan.

Melalui kampanye tersebut, sejumlah 1.000 bibit mangrove sukses dikumpulkan oleh Hijrahfest dan berhasil ditanam di Pulau Pari pada 4 November 2023. Dalam penanaman ini, Kelompok Forum Peduli Pulau Pari dan tim LindungiHutan turut membantu aksi penghijauan yang dilakukan oleh Hijrahfest.

Kolaborasi ini diharapkan mampu memberikan dampak yang besar bagi lingkungan dan masyarakat setempat. Diharapkan juga dapat menginspirasi pihak lainnya untuk turut serta dalam upaya pelestarian lingkungan bersama LindungiHutan. 

Foto penanaman mangrove Hijrahfest bersama Kelompok Forum Peduli Pulau Pari. (Dokumentasi: LindungiHutan)
Foto penanaman mangrove Hijrahfest bersama Kelompok Forum Peduli Pulau Pari. (Dokumentasi: LindungiHutan)

LindungiHutan senantiasa melibatkan masyarakat lokal dalam setiap agenda penghijauan di lokasi-lokasi penanaman sebagai program pemberdayaan bagi masyarakat setempat. Sehingga, masyarakat mendapatkan dampak positif secara langsung dan perekonomiannya meningkat. 

LindungiHutan telah bermitra dengan 500+ brand dan perusahaan dalam upaya pelestarian lingkungan. Perusahaan Anda dapat bekerja sama bersama Kami dalam mewujudkan CSR atau ESG yang berdampak, berkelanjutan, dan tepat sasaran. Salah satu manfaat berkolaborasi bersama LindungiHutan adalah perusahaan mendapatkan hasil monitoring pohon yang telah ditanam dalam kurun waktu tertentu.

Tertarik bekerja sama dengan Kami? Kunjungi laman LindungiHutan sekarang juga!

About LindungiHutan
LindungiHutan adalah start-up lingkungan yang berfokus pada aksi konservasi hutan dan pemberdayaan masyarakat sekitar hutan. Telah terdaftar dalam Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) serta Kementerian Sosial (Kemensos) sejak tahun 2018. LindungiHutan menjadi fasilitator yang menghubungkan seluruh pihak berkepentingan dalam aksi penghijauan, melalui platform lindungihutan.com, sebanyak 761 ribu pohon telah ditanam dan sebanyak 501 brand dan perusahaan telah berkolaborasi. Kami berkolaborasi dengan masyarakat lokal di 47 lokasi penanaman yang tersebar di Indonesia. Dengan cerita pada masing-masing lokasi penanaman, semakin menambah nilai dari kolaborasi yang diciptakan. Kami menghadirkan beberapa program seperti The Green CSR, Collaboratree dengan skema Product Bundling, Service Bundling dan Project Partner, serta program Carbon Offset. LindungiHutan hadir melalui berbagai kanal email di partnership@lindungihutan.com, akun Linkedin LindungiHutan, serta akun Instagram @lindungihutan.
Contact
Intan Widianti Kartika Putri Head of Partnership Email: kartika@lindungihutan.com Phone: +62 823-2901-5769 Jl. Lempongsari 1 No. 405, Lempongsari, Gajah Mungkur, Kota Semarang 50231 Website: https://lindungihutan.com/

Categories
Environment / SGDs / RecyclingWelfare / Nursing / RehabilitationStartups

Bagaimana kalau mencoba VRITIMES?
VRITIMES adalah platform distribusi press release yang digunakan oleh lebih dari 3000 perusahaan. Distribusi dapat dilakukan dengan Rp499k dan ada jaminan penayangan di 100 media. Silakan periksa informasi lebih lanjut tentang layanan ini di sini.
Lihat detail VRITIMES
Daftar Gratis
Other Press Release
Advertising / Promotion / PR
Cegah Abrasi, Stockity Tanam 3.000 Mangrove di Pesisir Semarang
LindungiHutan
Apr 24, 2025

Marketing / Research
LindungiHutan Dorong Aksi Nyata untuk Lingkungan di Hari Bumi 2025
LindungiHutan
Apr 22, 2025

Advertising / Promotion / PR
Bahas Strategi Bisnis, LindungiHutan dan SatuPlatform Gelar Green Skilling ke-17
LindungiHutan
Apr 22, 2025

Environment / SGDs / Recycling
LindungiHutan dan BATS Consulting Bahas Assurance AA1000 untuk Laporan Keberlanjutan
LindungiHutan
Apr 07, 2025

Advertising / Promotion / PR
Tanam 1 Juta Pohon, LindungiHutan Targetkan Menanam Pohon Sejumlah Penduduk Indonesia
LindungiHutan
Mar 21, 2025

Advertising / Promotion / PR
Tingkatkan Laporan Keberlanjutan, LindungiHutan dan BATS Consulting Gelar Green Skilling Edisi ke-16
LindungiHutan
Mar 16, 2025

Advertising / Promotion / PR
LindungiHutan Hadirkan Kelas Ngabuburit Spesial Bulan Ramadhan
LindungiHutan
Mar 13, 2025

LindungiHutan
URL
https://m.lindungihutan.com/mulai
Industry
Service
Weekly Release Ranking
Mar 29, 2025 2025
3 Airdrop yang Akan Listing di April 2025, Jangan Lewatkan Kesempatannya!
Bittime Indonesia
VRITIMES Video
vritimes na euvritimes jpFree consultationManual Ebook IndonesiaPR College