Indonesia
Jasa Distribusi Press Release
TechnologyCommerce / LifestyleFood / BeverageEducationReal Estate / Architecture
Garansi Publikasi di 100 Media Hanya Rp499k atau Uang Kembali. Dapatkan Sekarang!
Try it >>
press release

/ Level Up UI/UX Pakai AI di Seminar Kolaborasi School of Information Systems BINUS UNIVERSITY & UXiD di BINUS @Kemanggisan!

Level Up UI/UX Pakai AI di Seminar Kolaborasi School of Information Systems BINUS UNIVERSITY & UXiD di BINUS @Kemanggisan!

BINUS Media & Publishing
preview

Jakarta, 8 November 2024 – Artificial Intelligence (AI) telah berkembang pesat dan menjadi elemen penting dalam berbagai bidang, termasuk  dalam desain User Interface (UI) dan User Experience (UX). AI kini mampu menganalisis perilaku pengguna, merancang rekomendasi desain, hingga melakukan uji coba secara otomatis—proses yang sebelumnya memerlukan waktu dan sumber daya besar. Melihat tren ini, School of Information System BINUS University bersama dengan UX Indonesia (UXiD) menyelenggarakan seminar bertajuk "Peranan AI dalam Pengerjaan UI/UX," yang diadakan di Anggrek Campus, BINUS @Kemanggisan.

Dengan tujuan untuk mengeksplorasi peran AI dalam mempermudah dan mempercepat proses desain UI dan UX di era digital yang terus berkembang, acara ini menghadirkan Product Designer, Tara Maulida dan Sindy Larasati sebagai pembicara yang memberikan pandangan dan pengalaman mereka terkait perkembangan terbaru AI yang berdampak langsung pada proses desain UI/UX. 

Tujuan lain dari seminar ini yaitu, untuk memperkenalkan kepada peserta, khususnya mahasiswa, tentang dampak dan potensi AI dalam bidang desain UI/UX. Dengan adanya seminar ini, diharapkan peserta dapat memahami cara memanfaatkan AI untuk meningkatkan efisiensi, akurasi, dan personalisasi dalam proses desain. Seminar ini juga bertujuan memberikan wawasan praktis tentang bagaimana AI dapat mendukung kreativitas desainer, membantu mereka menghasilkan antarmuka yang lebih responsif dan pengalaman pengguna yang lebih intuitif.

Kesempatan ini sangat berharga bagi mahasiswa School of Informations Systems BINUS University dan peserta lainnya untuk memahami tren dan teknologi yang relevan dalam dunia UI/UX. Dengan menghadirkan perspektif yang relevan dan aplikatif, acara ini diharapkan dapat menambah wawasan peserta dalam memanfaatkan AI untuk menghasilkan desain yang lebih inovatif dan efisien.

Dengan bimbingan para ahli dari UXiD dan dukungan BINUS University, acara ini diharapkan menjadi langkah awal bagi para mahasiswa dan praktisi untuk mengoptimalkan AI dalam menghadirkan desain antarmuka yang inovatif dan relevan. Kolaborasi bersama UXiD merupakan bukti nyata upaya BINUS University dalam mempersiapkan generasi penerus yang siap bersaing di era digital.


Categories
School / University

Bagaimana kalau mencoba VRITIMES?
VRITIMES adalah platform distribusi press release yang digunakan oleh lebih dari 3000 perusahaan. Distribusi dapat dilakukan dengan Rp499k dan ada jaminan penayangan di 100 media. Silakan periksa informasi lebih lanjut tentang layanan ini di sini.
Lihat detail VRITIMES
Daftar Gratis
Other Press Release
Restaurant / Fast food / Streetfood
Resmi Dibuka! FOODPARK, Kantin BINUS @Kemanggisan Anggrek Campus Hadir dengan Konsep Baru Ala Gen Z dan Siap Jadi Spot Favorit Mahasiswa
BINUS Media & Publishing
Apr 19, 2025

School / University
Nonton Bareng Film JUMBO: Apresiasi BINUS UNIVERSITY untuk Karya Alumni yang Menginspirasi Animasi Indonesia

Marketing / Research
BINUS @Bandung Kukuhkan Guru Besar, Wujud Komitmen dalam Mendukung dan Membangun Industri Kreatif yang Kompetitif

Marketing / Research
BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

School / University
Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

School / University
Berkesempatan untuk Study Abroad ke Jepang? Mahasiswi Japanese Popular Culture BINUS University Sukses Meraihnya!

Marketing / Research
BINUS @Alam Sutera Siap Mencetak Talenta Berkualitas untuk Berkarier di Industri Creative Business

BINUS Media & Publishing
URL
Industry
Service
Weekly Release Ranking
Mar 29, 2025 2025
3 Airdrop yang Akan Listing di April 2025, Jangan Lewatkan Kesempatannya!
Bittime Indonesia
VRITIMES Video
vritimes na euvritimes jpFree consultationManual Ebook IndonesiaPR College