/ Ajak Siswa Meningkatkan Minat Baca, BINUS SCHOOL Semarang Adakan Festival Membaca 1000 Buku
Indeks minat baca di Indonesia yang masih rendah masih menjadi tantangan, berdasarkan data UNESCO hanya 0,001% dari seluruh masyarakat Indonesia yang masih membiasakan untuk membaca buku.
Untuk
meningkatkan kebiasaan membaca buku, BINUS SCHOOL Semarang menginisiasi
kegiatan Festival Membaca 1000 Buku yang melibatkan seluruh komunitas di
sekolah pada Senin (22/4) sampai Sabtu (27/4).
Kegiatan ini mengajak komunitas di BINUS SCHOOL Semarang, baik siswa, guru, hingga orangtua, dan staf untuk membaca selama 10 menit melalui kegiatan yang disebut juga Drop Everything and Read (DEAR).
Selain kegiatan membaca bersama, selama festival ini berlangsung terdapat juga berbagai kegiatan lainnya yang masih berhubungan untuk meningkatkan minat baca, di antara lain adalah Book Fair, Short Writing Competition, Colouring Competition, Workshop in Story Writing, pementasan Teater Boneka Ayo Dongeng, Read Aloud Corner by Read Aloud Semarang Community, dan Open House & School Tour.
Selain untuk membuka berbagai hal baru baru yang didapatkan dari membaca buku, terdapat keuntungan lainnya dari membangun kebiasaan membaca, yaitu seperti melatih konsenterasi, melatih kemampuan berpikir, hingga mendalami berbagai budaya dan Bahasa.
Dengan diadakannya Festival 1000 Buku di BINUS SCHOOL Semarang, Kepala Sekolah BINUS SCHOOL Semarang, Elsie L. Bait, berharap dapat menjadi gerbang bagi komunitas di lingkungan sekolah agar terbiasa membaca buku dan mempelajari banyak hal baru.
“Kami harap, Festival Membaca 1000 Buku dapat menciptakan lingkungan yang merangsang minat komunitas sekolah dalam membaca dan membangun kesadaran akan pentingnya literasi dalam kehidupan sehari-hari,” ujar Elsie dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Selasa (23/4/2024).
Terciptanya lingkungan yang membiasakan seluruh komunitas untuk membaca sejalan dengan tujuan dari BINUS SCHOOL Education untuk membina dan memberdayakan masyarakat melalui pembentukan karakter teladan, pembelajaran inovatif, dan melahirkan kepemimpinan yang welas asih, di samping itu, buku juga mengajak untuk menjelajahi cakrawala baru.