VriTimes
Indonesia
Jasa Distribusi Press Release
About us
VriTimes
Indonesia
Jasa Distribusi Press Release
press release

/ Antisipasi Kepadatan dan Penutupan Ruas Jalan, KAI Daop 6 Yogyakarta Berlakukan Pola Khusus 44 KA Keberangkatan dan Tujuan Stasiun Yogyakarta Bisa Berhenti di Stasiun Lempuyangan pada 1 September 2025

Antisipasi Kepadatan dan Penutupan Ruas Jalan, KAI Daop 6 Yogyakarta Berlakukan Pola Khusus 44 KA Keberangkatan dan Tujuan Stasiun Yogyakarta Bisa Berhenti di Stasiun Lempuyangan pada 1 September 2025

KAI Daerah Operasi 6 Yogyakarta
Share
preview

Mengantisipasi kepadatan dan penutupan ruas jalan pada Senin, 1 September 2025, KAI Daop 6 Yogyakarta akan menerapkan pola khusus yakni calon penumpang 44 KA yang akan berangkat ataupun turun di Stasiun Yogyakarta dapat naik dan turun di Stasiun Lempuyangan. Hal ini berlaku pada Senin, 1 September 2025 untuk memudahkan para calon penumpang KA.

Feni Novida Saragih, Manager Humas KAI Daop 6 menyampaikan, kebijakan ini merupakan pola operasi yang bersifat sementara untuk memberikan alternatif kemudahan bagi penumpang sehingga memastikan pelayanan kepada penumpang KA tetap berjalan dengan aman dan nyaman.

Feni menambahkan, adapun untuk calon penumpang KA keberangkatan awal dari Stasiun Yogyakarta yang menuju arah barat seperti KA Taksaka relasi Yogyakarta-Gambir, Fajar Utama YK relasi Yogyakarta-Pasarsenen, Joglosemarkerto relasi Yogyakarta-Cilacap, Senja Utama YK relasi Yogyakarta-Pasarsenen diimbau untuk datang lebih awal ke Stasiun Yogyakarta agar tidak tertinggal KA.

Sedangkan untuk KA keberangkatan dari Stasiun Yogyakarta ke arah timur baik KA keberangkatan awal seperti Sancaka relasi Yogyakarta-Surabaya Gubeng maupun KA melintas lainnya juga diimbau datang lebih awal ke stasiun atau dapat juga naik dari Stasiun Lempuyangan dengan tetap mengacu kepada jadwal yang tertera pada tiket.

“Ada total 44 KA yang BLB (Berhenti Luar Biasa) atau dapat naik dan turun di Stasiun Lempuyangan pada 1 September 2025 untuk memudahkan calon penumpang. Informasi terkait pola khusus ini dan imbauan untuk datang lebih awal juga telah disampaikan kepada calon penumpang melalui SMS blast untuk memastikan calon penumpang KA mendapatkan pemberitahuan secara personal,” ujar Feni.

Berikut 44 KA yang BLB (Berhenti Luar Biasa) naik dan turun di Stasiun Lempuyangan pada 1 September 2025:

1. KA Manahan (64) relasi Gambir-Solo

2. KA Sancaka (84) Yogyakarta-Surabaya Gubeng

3. KA Lodaya (77) Solo-Bandung

4. KA Argo Law (3) Solo-Gambir

5. KA Mataram (75) Solo-Pasar Senen

6. KA Madiun Jaya (143) Madiun-Pasar Senen

7. KA Manahan (61) Solo-Gambir

8. KA Bangunkarta (161) Jombang-Pasar Senen

9. KA Malioboro Ekspres (170) Purwokerto-Malang

10. KA Sancaka (81) Surabaya Gubeng-Yogyakarta

11. KA Malabar (69) Malang-Bandung

12. KA Sancaka (82) Yogyakarta-Surabaya Gubeng

13. KA Ranggajati (154) Cirebon-Surabaya Gubeng

14. KA Argo Wilis (9A) Surabaya gubeng-Bangdung

15. KA Fajar Utama Solo (74) Pasar Senin-Solo

16. KA Argo Semeru (5) Surabaya Gubeng-Gambir

17. KA Argo Semeru (6) Gambir-Surabaya Gubeng

18. KA Sancaka Utara (235F) Solo-Cilacap

19. KA Lodaya (78) Bandung-Solo

20. KA Argo Wilis (10A)Bandung-Surabaya Gubeng

21. KA Ranggajati (153) Surabaya Gubeng-Cirebon

22. KA Kertanegara (167) Malang-Purwokerto

23. KA Argo Dwipangga (16 ) Gambir-Solo

24. KA Sancaka (85)Surabaya Gubeng-Yogyakarta

25. KA Malabar (70)Bandung-Malang

26. KA Sancaka (86) Yogyakarta-Surabaya Gubeng

27. KA Manahan (62) Gambir-Solo

28. KA Wijaya Kusuma (158) Cilacap-Surabaya Gubeng

29. KA Senja Utama Solo (73) Solo-Pasar Senen

30. KA Lodaya (79) Solo-Bandung

31. KA Bangunkarta (162) Pasar Senen-Jombang

32. KA Gajayana (35) Malang-Gambir

33. KA Sancaka (83) Surabaya Gubeng-Yogyakarta

34. KA Sancaka Utara (236F) Cilacap-Solo

35. KA Kertanegara (168) Purwokerto-Malang

36. KA Argo Dwipangga (15) Solo-Gambir

37. KA Mutiara Selatan (71) Surabaya Gubeng-Bandung

38. KA Wijaya Kusuma (157) Surabaya Gubeng-cilacap

39. KA Malabar (67) Malang-Bandung

40. KA Bima (7) Surabaya Gubeng-Gambir

41. KA Manahan (63) Solo-Gambir

42. KA Bima (8) Gambir-Surabaya Gubeng

43. KA Turangga (11) Surabaya Gubeng-Bandung

44. KA Turangga (12) Bandung-Surabaya Gubeng

KAI Daop 6 kembali mengingatkan bahwa untuk jadwal 44 KA yang BLB di Lempuyangan tetap mengacu pada jadwal yang tertera pada tiket. KAI Daop 6 Yogyakarta akan terus mengupdate informasi lanjutan terkait pola operasi kereta api dan pelayanan kereta api.

"KAI Daop 6 berharap kebijakan ini dapat memudahkan pelanggan KA sehingga lebih nyaman dan efektif dalam aksesibilitas untuk naik dan turun sesuai dengan kebutuhannya masing-masing," ujar Feni.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai pelayanan dan perjalanan KA dapat mengontak Contact Center KAI121 dan seluruh kanal social media KAI121 serta dapat melalui menu “Bantuan” pada aplikasi Access by KAI.


Categories
Local companies

Bagaimana kalau mencoba VRITIMES?
VRITIMES adalah platform distribusi press release yang digunakan oleh lebih dari 3000 perusahaan. Distribusi dapat dilakukan dengan Rp499k dan ada jaminan penayangan di 100 media. Silakan periksa informasi lebih lanjut tentang layanan ini di sini.
Lihat detail VRITIMES
Daftar Gratis
Other Press Release
Local companies
Menteri Perhubungan Kunjungi Stasiun Yogyakarta, Pastikan Pelayanan KAI Daop 6 Berjalan Optimal
KAI Daerah Operasi 6 Yogyakarta
Jan 01, 2026

Local companies
KAI UMKM Fest 2025 Hadir di Stasiun Solo Balapan, Dorong UMKM Lokal Naik Kelas

Local companies
KAI Salurkan Bantuan CSR Becak Listrik kepada Pemerintah Daerah DIY Dukung Ekosistem Transportasi Modern yang Ramah Lingkungan

Local companies
Siap Layani Total 1.047.058 Penumpang Selama Nataru 2025/2026, KAI Daop 6 Yogyakarta Siagakan 342 Petugas Pengamanan dan 28 Customer Service Mobile

Local companies
Tingkatkan Keselamatan Perjalanan Kereta Api, KAI Daop 6 Yogyakarta Jalin Kerja Sama dengan Stasiun Metereologi BMKG Kelas II Yogyakarta

Local companies
KAI Daop 6 Yogyakarta Dukung Wisata Inklusif Yayasan Rumah Difabel Indonesia dalam Peringatan Hari Disabilitas Internasional 2025 di Stasiun Solo Balapan

Local companies
KAI Daop 6 Yogyakarta Resmikan Tandon Air Bersih untuk Masyarakat Gunungkidul Lewat Program TJSL

KAI Daerah Operasi 6 Yogyakarta
URL
Weekly Release Ranking
Feb 06, 2025 2025
8 Cara Tambah Followers TikTok Yang Cepat, Aman, & Efektif
PT Sribu Digital Kreatif
VRITIMES Video
vricrew bannervritimes na euvritimes jpFree consultationManual Ebook IndonesiaPR College