VriTimes
Indonesia
Jasa Distribusi Press Release
About us
VriTimes
Indonesia
Jasa Distribusi Press Release
press release

/ Sambut HUT ke-80, KAI Berikan Diskon 20% untuk Perjalanan Kereta Api Sepanjang September 2025

Sambut HUT ke-80, KAI Berikan Diskon 20% untuk Perjalanan Kereta Api Sepanjang September 2025

KAI Daerah Operasi 6 Yogyakarta
Share
preview

Memasuki bulan September 2025, KAI akan menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 yang jatuh pada 28 September 2025 bertema 80th Endless Journey. Memeriahkan momen tersebut, Daop 6 Yogyakarta kembali memanjakan para pelanggan KA dengan menghadirkan program spesial berupa diskon tiket sebesar 20%.

Perjalanan KAI selama 80 tahun merupakan perjalanan yang penuh tantangan namun dengan semangat dan dukungan masyarakat hingga sampai dengan saat ini, KAI terus menghadirkan berbagai inovasi dan terobosan pelayanan.

Melalui Promo Tiket 20 %, KAI ingin mengajak para penumpang untuk menikmati perjalanan dengan tarif spesial. Promo ini berlaku untuk pembelian tiket pada periode 1–30 September 2025 atau sepanjang bulan September, dengan jadwal keberangkatan pada tanggal yang sama.

Manajer Humas Daop 6 Yogyakarta, Feni Novida Saragih menyampaikan bahwa promo ini merupakan bentuk apresiasi KAI kepada masyarakat yang telah mempercayakan pilihannya kepada kereta api dan terus mendukung perjalanan KAI hingga di usianya ke-80 tahun.

“Kami mengajak masyarakat untuk memanfaatkan momen istimewa HUT ke-80 KAI ini menggunakan kereta api dengan tarif diskon 20% yang berlaku sepanjang September 2025 selama kuota masih tersedia,” ujar Feni.

Berikut syarat dan ketentuan untuk mengikutin Promo Diskon Tarif 20% dalam rangka HUT ke-80 KAI:

1. Periode pembelian tiket 1 s.d 30 September 2025

2. Periode keberangkatan yang sama, yaitu 1 s.d 30 September 2025

3. Pembelian tiket melalui aplikasi Access by KAI, website kai.id, serta mitra resmi/agen perjalanan yang bekerja sama dengan KAI

4. Diskon tidak berlaku untuk tarif khusus dan tidak dapat digabungkan dengan reduksi maupun promo lainnya

5. Tiket dengan tarif diskon dapat dibatalkan atau diubah jadwal sesuai aturan yang berlaku

Daftar Kereta Api yang Mendapatkan Promo Diskon 20% di Wilayah Daop 6 Yogyakarta:

1. Argo Dwipangga

2. Argo Lawu

3. Batavia

4. Banyubiru

5. Banyubiru Expres

6. Bogowonto

7. Fajar Utama Solo

8. Fajar Utama YK

9. Gajahwong

10. Jaka Tingkir

11. Joglosemarkerto

12. Lodaya

13. Manahan

14. Mataram

15. Sancaka

16. Senja Utama Solo

17. Senja Utama YK

18. Taksaka

19. Sancaka Utara

20. ⁠Argo Semeru

21. ⁠Argo Wilis

22. ⁠Bangunkarta

23. ⁠Bima

24. ⁠Gajayana

25. ⁠Gaya Baru Malam Selatan

26. ⁠Jayakarta

27. ⁠Jaka Tingkir

28. ⁠Kertanegara

29. ⁠Madiun Jaya

30. ⁠Malabar

31. ⁠Matarmaja

32. ⁠Malioboro Ekspres

33. ⁠Mutiara Selatan

34. ⁠Pasundan

35. ⁠Ranggajati

36. ⁠Singasari

37. ⁠Turangga

38. ⁠Wijayakusuma

"KAI berharap masyarakat dapat memanfaatkan program ini dan turut merasakan kemeriahan HUT ke-80 KAI. Dukungan masyarakat senantiasa kami butuhkan untuk menjadikan kereta api sebagai moda transportasi pilihan yang nyaman, aman, dan ramah lingkungan serta dukungan turut menjaga kereta api sebagai transportasi publik demi kepentingan bersama,” tutup Feni.


Categories
Local companies

Bagaimana kalau mencoba VRITIMES?
VRITIMES adalah platform distribusi press release yang digunakan oleh lebih dari 3000 perusahaan. Distribusi dapat dilakukan dengan Rp499k dan ada jaminan penayangan di 100 media. Silakan periksa informasi lebih lanjut tentang layanan ini di sini.
Lihat detail VRITIMES
Daftar Gratis
Other Press Release
Travel / Sightseeing
KAI Daop 6 Yogyakarta Layani 13 Juta Penumpang KA Jarak Jauh Sepanjang Tahun 2025
KAI Daerah Operasi 6 Yogyakarta
Jan 14, 2026

Local companies
Sambut Long Weekend Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW, KAI Daop 6 Kerahkan KA Tambahan

Local companies
Menteri Perhubungan Kunjungi Stasiun Yogyakarta, Pastikan Pelayanan KAI Daop 6 Berjalan Optimal

Local companies
KAI UMKM Fest 2025 Hadir di Stasiun Solo Balapan, Dorong UMKM Lokal Naik Kelas

Local companies
KAI Salurkan Bantuan CSR Becak Listrik kepada Pemerintah Daerah DIY Dukung Ekosistem Transportasi Modern yang Ramah Lingkungan

Local companies
Siap Layani Total 1.047.058 Penumpang Selama Nataru 2025/2026, KAI Daop 6 Yogyakarta Siagakan 342 Petugas Pengamanan dan 28 Customer Service Mobile

Local companies
Tingkatkan Keselamatan Perjalanan Kereta Api, KAI Daop 6 Yogyakarta Jalin Kerja Sama dengan Stasiun Metereologi BMKG Kelas II Yogyakarta

KAI Daerah Operasi 6 Yogyakarta
URL
Weekly Release Ranking
Feb 06, 2025 2025
8 Cara Tambah Followers TikTok Yang Cepat, Aman, & Efektif
PT Sribu Digital Kreatif
VRITIMES Video
vricrew bannervritimes na euvritimes jpFree consultationManual Ebook IndonesiaPR College