Indonesia
Jasa Distribusi Press Release
SoftwareE-commerceFood / SweetsSchool / UniversityReal Estate / Architecture / Construction
Garansi Publikasi di 100 Media Hanya Rp499k atau Uang Kembali.
Try it >>
press release

/ Direktur Utama KAI Tinjau Balai Yasa dan Dipo Manggarai, Perkuat Keselamatan dan Kesiapan Sarana Jelang Nataru

Direktur Utama KAI Tinjau Balai Yasa dan Dipo Manggarai, Perkuat Keselamatan dan Kesiapan Sarana Jelang Nataru

KAI
preview

Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (Persero) Bobby Rasyidin melakukan kunjungan kerja ke Balai Yasa (BY) Manggarai dan Dipo KRL Manggarai pada Senin (27/10), untuk memastikan kesiapan sarana dan pola perawatan menjelang masa Angkutan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025/2026.

Bobby menegaskan bahwa keselamatan perjalanan kereta api dan pelanggan menjadi prioritas utama yang dijaga melalui evaluasi menyeluruh pada sarana, prasarana, dan sumber daya manusia (SDM).

“Kami memastikan seluruh sistem perawatan berjalan maksimal dan sesuai standar tertinggi agar setiap perjalanan berlangsung selamat, aman, andal, dan tepat waktu,” ujar Bobby.

Balai Yasa Manggarai saat ini menjadi pusat perawatan utama untuk sarana kereta penumpang, kereta makan, dan kereta genset. Sepanjang Semester I 2025, BY Manggarai telah menyelesaikan 267 unit perawatan dua tahunan dan empat tahunan, serta 25 unit perawatan genset MO/GO dari target 24 unit (104%).

Kinerja tersebut didukung oleh lebih dari 500 SDM teknisi dan ahli perawatan yang bekerja dengan sistem shift untuk memastikan kontinuitas pelayanan 24 jam. Dalam program modifikasi Kereta Ekonomi New Generation, BY Manggarai juga mencatat 52 unit telah rampung hingga September 2025.

Selain Balai Yasa, Dipo KRL Manggarai berperan penting dalam menjaga ketepatan waktu operasional Commuter Line di wilayah Jabodetabek. Saat ini dipo tersebut menopang operasional perawatan 20 rangkaian KRL per hari, mencakup pemeriksaan ringan, pencucian, dan perawatan sistem kelistrikan.

Vice President Public Relations KAI Anne Purba menyampaikan bahwa hasil evaluasi di BY dan Dipo Manggarai menjadi bagian dari penguatan sistem keselamatan berlapis KAI.

“Sinergi antara keandalan sarana, prasarana, ketelitian SDM, dan pemeliharaan berstandar tinggi menjadi fondasi utama bagi keselamatan dan kenyamanan pelanggan,” ujar Anne.

Balai Yasa Manggarai sendiri telah mengantongi sertifikasi ISO 37001:2018 Anti Penyuapan, ISO 9001:2018 Sistem Manajemen Mutu, dan ISO 45001:2018 Manajemen Kesehatan dan Keselamatan Kerja, yang mencerminkan tata kelola profesional dan lingkungan kerja aman.

“Kinerja dan inovasi yang dihasilkan BY Manggarai menunjukkan komitmen KAI dalam menghadirkan layanan transportasi publik yang modern, aman, dan berkelanjutan,” tutup Anne.

Contact
VP Public Relations KAI Anne Purba

Categories
Government offices / organizationsCommercial facilities / Office buildingsTravel / SightseeingMagazines / Books / PublicationsAdvertising / Promotion / PR

Bagaimana kalau mencoba VRITIMES?
VRITIMES adalah platform distribusi press release yang digunakan oleh lebih dari 3000 perusahaan. Distribusi dapat dilakukan dengan Rp499k dan ada jaminan penayangan di 100 media. Silakan periksa informasi lebih lanjut tentang layanan ini di sini.
Lihat detail VRITIMES
Daftar Gratis
Other Press Release
Magazines / Books / Publications
KAI Sampaikan Permohonan Maaf, Jalur KA Kedunggedeh Sudah Dapat Dilalui Normal Dua Arah
KAI
Oct 26, 2025

Government offices / organizations
Kereta Api, Urat Nadi Pertahanan Bangsa yang Tak Pernah Berhenti Bergerak
KAI
Oct 25, 2025

Commercial facilities / Office buildings
KAI dan Pemerintah Inggris Dukung Pengembangan Kawasan Transportasi Rendah Emisi di Kota Semarang
KAI
Oct 24, 2025

Advertising / Promotion / PR
Heritage Jadi Nilai, Wisata Jadi Daya: KAI Akan Terus Kembangkan Kawasan Stasiun Semarang Tawang Sebagai Pusat Kolaborasi dan Transportasi Berkelanjutan
KAI
Oct 23, 2025

Campaign
Lewat Ngalcer, KAI Perkuat Budaya Kerja untuk Dorong Kinerja dan Inovasi Layanan
KAI
Oct 22, 2025

Magazines / Books / Publications
KAI Dukung Program Maganghub Kemnaker, Siapkan SDM Muda yang Unggul dan Berkarakter
KAI
Oct 21, 2025

KAI
URL
Industry
Transportation
Weekly Release Ranking
Sep 24, 2025 2025
Cek Umur Akun ML: Cara Mengetahui Sejak Kapan Akun Mobile Legends Dibuat
ATTN Holding (EVOS & WHIM)
VRITIMES Video
vricrew bannervritimes na euvritimes jpFree consultationManual Ebook IndonesiaPR College