Indonesia
Jasa Distribusi Press Release
SoftwareE-commerceFood / SweetsSchool / UniversityReal Estate / Architecture / Construction
Garansi Publikasi di 100 Media Hanya Rp499k atau Uang Kembali.
Try it >>
press release

/ KAI Dukung Semangat Hari Buruh: Layanan Maksimal untuk Masyarakat Produktif Indonesia

KAI Dukung Semangat Hari Buruh: Layanan Maksimal untuk Masyarakat Produktif Indonesia

KAI
preview

PT Kereta Api Indonesia (Persero) tetap mengoperasikan layanan transportasi publik di seluruh wilayah pada Hari Buruh Internasional (May Day), Rabu, 1 Mei 2025. Hal ini merupakan bentuk komitmen KAI dalam mendukung mobilitas masyarakat serta menjaga roda produktivitas nasional tetap berjalan lancar, bahkan di hari libur nasional.

Vice President Public Relations KAI Anne Purba menyampaikan bahwa seluruh Insan KAI tetap siaga dalam memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan.

“Sebagai perusahaan pelayanan publik, KAI justru beroperasi penuh saat hari libur karena inilah momen penting masyarakat untuk beraktivitas, termasuk para pekerja dan buruh yang ingin menikmati hak rekreasinya,” jelas Anne.

KAI Induk didukung oleh sekitar 29.890 pegawai, dan jika digabungkan dengan entitas anak usahanya di KAI Group, maka total pegawai yang mendukung operasional mencapai lebih dari 50.000 orang. Mereka adalah bagian penting dari semangat kerja keras dan pengabdian dalam menjaga layanan perkeretaapian tetap prima untuk seluruh masyarakat.

Sebagai bentuk nyata pelayanan, KAI Group menyediakan berbagai fitur layanan publik yang ramah dan inklusif seperti ruang laktasi, fasilitas ramah difabel, sistem digital ticketing yang terus disempurnakan, serta pengamanan berlapis di stasiun dan dalam perjalanan. Seluruh ini memastikan kenyamanan dan keamanan pelanggan tetap terjaga, termasuk di tengah potensi lonjakan penumpang atau kegiatan masyarakat yang meningkat di Hari Buruh.

Sepanjang Triwulan I 2025 (Januari–Maret), KAI Group berhasil melayani 115.398.623 pelanggan, meningkat 8,21% dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

“Peningkatan ini mencerminkan tingginya kepercayaan masyarakat terhadap moda transportasi kereta api yang nyaman, aman, dan ramah lingkungan,” ujar Anne.

Rincian peningkatan jumlah pelanggan antara lain: KAI Commuter dengan 92,64 juta pelanggan (+5,4%), LRT Jabodebek 6,35 juta (+65,33%), KA Bandara 1,69 juta (+25%), Whoosh 1,35 juta (+12,57%), LRT Sumsel 1,01 juta (+11,13%), KA Jarak Jauh dan Lokal 12,26 juta (+7,8%), serta layanan wisata yang meningkat hingga 48,80%.

Menurut Anne, capaian ini sekaligus menunjukkan bahwa layanan kereta api berperan penting dalam mendukung pergerakan masyarakat produktif. Transportasi yang terintegrasi dan berkelanjutan menjadi bagian dari solusi nasional dalam menurunkan emisi karbon dan mengurangi kemacetan, terutama di kota-kota besar.

Untuk memperkuat ekosistem transportasi, KAI aktif mengembangkan integrasi antarmoda, seperti sinergi dengan layanan bus, angkutan kota, hingga transportasi daring. Ini dilakukan untuk memastikan pelanggan memiliki akses mobilitas yang efisien dari awal hingga akhir perjalanan.

Langkah keberlanjutan KAI juga didukung inovasi teknologi ramah lingkungan. Sejak akhir 2024, fitur Carbon Footprint di aplikasi Access by KAI telah membantu pelanggan mengukur emisi perjalanan mereka. Di stasiun, KAI menyediakan water station guna mengurangi penggunaan botol plastik, serta alat makan kayu (wooden cutlery) di kereta sebagai alternatif dari peralatan plastik.

KAI juga mengganti 15.864 bantalan kayu pada jembatan baja menjadi bantalan sintetis, sebagai bagian dari konservasi lingkungan dan pengurangan ketergantungan pada bahan baku alami.

“Bagi KAI, keberlanjutan adalah prinsip dasar, bukan sekadar program. Inovasi dan efisiensi kami tujukan untuk jangka panjang demi generasi mendatang,” lanjut Anne.

Di sisi pelayanan, KAI senantiasa mengedepankan ketepatan waktu, kenyamanan, dan keamanan sebagai fondasi utama. Selain itu, perusahaan terus berinovasi melalui digitalisasi sistem, peremajaan sarana, dan pengembangan layanan yang disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan.

Dengan semangat Hari Buruh, KAI memberikan apresiasi kepada seluruh pekerja Indonesia—termasuk para pegawai KAI Group dan pengguna jasanya. “Kami berterima kasih atas kepercayaan masyarakat. Bersama seluruh pekerja Indonesia, KAI akan terus menjadi mitra mobilitas yang produktif dan berkelanjutan,” tutup Anne.

Contact
VP Public Relations KAI Anne Purba

Categories
Travel / SightseeingCommercial facilities / Office buildingsGovernment offices / organizationsGoods and servicesAdvertising / Promotion / PR

Bagaimana kalau mencoba VRITIMES?
VRITIMES adalah platform distribusi press release yang digunakan oleh lebih dari 3000 perusahaan. Distribusi dapat dilakukan dengan Rp499k dan ada jaminan penayangan di 100 media. Silakan periksa informasi lebih lanjut tentang layanan ini di sini.
Lihat detail VRITIMES
Daftar Gratis
Other Press Release
International activity
KAI Dukung Pop Up Store UMKM Indonesia di pusat Kota Melbourne
KAI
Nov 19, 2025

Logistics / Warehouse / Cargo
KAI Tegaskan Komitmen Antikorupsi pada HAKORDIA 2025: Satukan Aksi, Basmi Korupsi
KAI
Nov 18, 2025

Health and Beauty appliances
Rail Clinic & Rail Library Hadir di Berbagai Daerah, Layani Ribuan Warga Sepanjang 2025
KAI
Nov 16, 2025

Government offices / organizations
KA Cut Meutia Layani 33.637 Pelanggan Januari–Oktober 2025
KAI
Nov 15, 2025

Logistics / Warehouse / Cargo
Jalankan Arahan Presiden Prabowo, Menko AHY Pastikan Pengembangan Kereta Api Jadi Penguat Konektivitas Nasional
KAI
Nov 14, 2025

Logistics / Warehouse / Cargo
Layanan PSO KAI Perkuat Mobilitas dan Akses Transportasi Publik di Berbagai Wilayah
KAI
Nov 13, 2025

Government offices / organizations
Jelang Nataru, KAI Siagakan 735 Petugas Ekstra dan Material Siaga untuk Amankan Perjalanan Kereta Api
KAI
Nov 12, 2025

KAI
URL
Weekly Release Ranking
Sep 24, 2025 2025
Cek Umur Akun ML: Cara Mengetahui Sejak Kapan Akun Mobile Legends Dibuat
ATTN Holding (EVOS & WHIM)
VRITIMES Video
vricrew bannervritimes na euvritimes jpFree consultationManual Ebook IndonesiaPR College