Indonesia
Raise It With Press Release
TechnologyCommerce / LifestyleFood / BeverageEducationReal Estate / Architecture
Garansi Publikasi di 100 Media Hanya Rp499k Rp449k atau Uang Kembali. Dapatkan Sekarang!
Try it >>
press release

/ PERGIKULINER GELAR K-FOOD FESTIVAL DI LOTTE SHOPPING AVENUE

PERGIKULINER GELAR K-FOOD FESTIVAL DI LOTTE SHOPPING AVENUE

PergiKuliner

Jakarta, Juli 2022 – Menyambut kabar gembira bahwa Korea Selatan kembali mengeluarkan visa turisnya, PergiKuliner bersama Lotte Shopping Avenue menyelenggarakan K-Food Festival untuk mengobati kerinduan masyarakat yang tidak dapat berkunjung ke negeri ginseng pada masa pandemi Covid-19.  Festival yang berlangsung selama dua belas hari berturut-turut yakni pada 20 hingga 31 Juli 2022 merupakan salah satu rangkaian dari perayaan ulang tahun Lotte Shopping Avenue ke-9 yang jatuh pada tanggal 22 Juni lalu. 

Jika biasanya masyarakat hanya dapat melihat kuliner ala Korea Selatan lewat drama, acara realitas, dan media sosial, pada festival ini PergiKuliner memboyong 20 tenant yang siap memanjakan lidah pengunjung dengan beragam jenis makanan khas Korea Selatan. Dalam festival ini tersaji pertunjukkan K-Pop dance cover dan promo menarik yaitu setiap transaksi Rp50.000,00 di K-Food Festival akan mendapatkan voucher diskon 15% dari ASTRO. 

Acara K-Food Festival ini digelar di Fun Atrium lantai 3 - Lotte Shopping Avenue, dengan menghadirkan jejeran tenant yang sudah tidak asing lagi antara lain Bowlgogi Korean Rice Bowl, Chic'n Toast, Chum Bap, Dalbam by Mia, Eunggeupsil, Fume Kopi, Glacerie, Gogumapang, Gubhida Korean Bbq, Haneul Drink, Kini Korean Bistro, KkoReu-Reuk Korean Food, Moo Taiyaki, Nunwayo, Pyopyo Smooky Snack, Sorry Sorry, Hansigjib, Temu Kamu Coffee, Twist N' Go, USHI SO, dan Yeobo Topokki. 

General Manager Marketing Lotte Shopping Avenue, Jung In Ho mengungkapkan “Maraknya budaya Korea yang kian digemari oleh masyarakat Indonesia, diharapkan bisa mengobati keinginan para pecinta budaya Korea dengan datang ke mal kami, khususnya   pengunjung setia Lotte Shopping Avenue.” 

 “Kami juga menyiapkan beberapa Stand Figure yang dapat digunakan pengunjung untuk fotofoto di area event karena K-Food Festival merupakan festival kuliner yang ditujukan bukan hanya untuk penggemar kuliner Korea Selatan saja, tetapi juga para penggemar K-Pop, KDrama, dan lainnya,” tutur Oswin, CEO PergiKuliner. 

Festival ini terbuka untuk siapapun tanpa dipungut biaya dan pengunjung bisa mendapatkan free tester di seluruh tenant melalui aplikasi PergiKuliner. Meskipun penyebaran Covid-19 sudah menurun, para pengunjung diharapkan tetap menjaga protokol kesehatan untuk kenyamanan bersama.


Categories
Internet serviceDiet / Health food / SupplementFood / SweetsRestaurant / Fast food / StreetfoodShow Business

Other Press Release
Food / Sweets
PERGIKULINER GELAR PERAYAAN HALLOWEEN HINGGA PESTA KULINER SPEKTAKULER DI SUPERMAL KARAWACI 
PergiKuliner
Oct 21, 2022

Internet service
RAYAKAN HUT RI KE-77 PERGIKULINER BERSAMA WONDERFUL INDONESIA GELAR FESTIVAL KULINER DI CENTRAL PARK MALL
PergiKuliner
Aug 22, 2022

PergiKuliner
URL
https://pergikuliner.com/
Industry
Technology
Weekly Release Ranking
Aug 19, 2024 2024
Sejarah Harga Bitcoin: Perjalanan dari Nol hingga Ribuan Dolar
Palapa
VRITIMES Video
vritimes na euvritimes jpFree consultationManual Ebook IndonesiaPR College