Indonesia
Jasa Distribusi Press Release
SoftwareE-commerceFood / SweetsSchool / UniversityReal Estate / Architecture / Construction
Garansi Publikasi di 100 Media Hanya Rp499k atau Uang Kembali.
Try it >>
press release

/ Tingkatkan Keselamatan Perjalanan, KAI Divre III Palembang Ganti Rel 54 Menjadi Rel 60 di Petak Stasiun Ujan Mas – Stasiun Penanggiran

Tingkatkan Keselamatan Perjalanan, KAI Divre III Palembang Ganti Rel 54 Menjadi Rel 60 di Petak Stasiun Ujan Mas – Stasiun Penanggiran

PT KAI Divre III Palembang
preview

Palembang, 21 Oktober 2025 – Sebagai upaya mendukung peningkatan keselamatan dan keandalan perjalanan kereta api, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional III Palembang melakukan peningkatan prasarana jalur dengan mengganti rel tipe R54 menjadi rel tipe R60 di petak jalan antara Stasiun Ujan Mas – Stasiun Penanggiran sepanjang 5 kilometer, tepatnya di Km 375+7 s/d 380+7.

Penggantian rel tipe R60 ini adalah pertama kalinya digunakan pada lintas operasi kereta api, yang berada di wilayah kerja KAI Divre III Palembang.

Manager Humas KAI Divre III Palembang, Aida Suryanti, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program peningkatan keselamatan perjalanan serta peningkatan kualitas prasarana perkeretaapian di Sumatera Selatan.

“Rel tipe R60 memiliki kekuatan dan stabilitas yang jauh lebih baik dibandingkan rel R54. Dengan dimensi berat 60 kilogram per meter, rel ini mampu mendukung kecepatan hingga 160 kilometer per jam serta mampu menahan beban gandar maksimal 25 ton, sehingga diharapkan dapat meningkatkan keselamatan dan kenyamanan perjalanan kereta api,” jelas Aida.

Selain penggantian rel, KAI Divre III Palembang juga melakukan penggantian bantalan sebanyak 8.334 batang yang disesuaikan dengan rel R60, serta penggantian batu balas (ballast) sebanyak 2.840 meter kubik untuk menjaga kestabilan struktur jalur rel. Aida menambahkan bahwa penggantian rel dan komponen pendukung ini merupakan bagian dari komitmen KAI untuk terus berinovasi dan memperbarui infrastruktur demi menghadirkan pelayanan transportasi kereta api yang aman, andal, dan efisien.

Foto : Pekerjaan penggantian R54 menjadi R60 di wilayah Divre III Palembang
Foto : Pekerjaan penggantian R54 menjadi R60 di wilayah Divre III Palembang

“Pekerjaan penggantian rel ini dilaksanakan dengan memperhatikan aspek keselamatan dan kualitas. Seluruh proses dilakukan oleh tenaga ahli berpengalaman dengan pengawasan ketat agar hasilnya sesuai dengan standar teknis perkeretaapian nasional,” ujar Aida.

Rel R60 memiliki karakteristik material yang lebih kuat, padat, dan tahan terhadap deformasi akibat tekanan dan getaran berulang dari perjalanan kereta api. Dengan spesifikasi tersebut, jalur kereta akan lebih stabil, mengurangi risiko patah rel, serta memperpanjang umur teknis infrastruktur perkeretaapian.

“Wilayah Divre III Palembang menjadi pionir dalam penerapan rel tipe R60 di Indonesia, hal ini menunjukkan komitmen kuat KAI untuk terus berinovasi demi menjaga keselamatan dan memberikan layanan terbaik bagi masyarakat pengguna kereta api,” tambah Aida.

Selama pelaksanaan pekerjaan, KAI tetap memastikan perjalanan kereta api berjalan dengan aman dan lancar dengan melakukan pengaturan operasi secara terencana tanpa mengganggu jadwal perjalanan.

Melalui penggantian rel R54 menjadi R60 ini, KAI Divre III Palembang berharap dapat memperkuat kualitas prasarana perkeretaapian dan menjadi langkah penting dalam mewujudkan sistem transportasi kereta api yang lebih modern, tangguh, dan berstandar tinggi di Indonesia.

“Kami juga mengimbau masyarakat agar tidak beraktivitas di area jalur kereta api selama pekerjaan berlangsung, untuk keselamatan bersama,” tutup Aida.


Categories
Magazines / Books / Publications

Bagaimana kalau mencoba VRITIMES?
VRITIMES adalah platform distribusi press release yang digunakan oleh lebih dari 3000 perusahaan. Distribusi dapat dilakukan dengan Rp499k dan ada jaminan penayangan di 100 media. Silakan periksa informasi lebih lanjut tentang layanan ini di sini.
Lihat detail VRITIMES
Daftar Gratis
Other Press Release
Magazines / Books / Publications
Sambut Libur Natal 2025 & Tahun Baru 2026, Tiket KA di Divre III Palembang Sudah Bisa Dipesan 45 Hari Sebelum Keberangkatan
PT KAI Divre III Palembang
Nov 11, 2025

Magazines / Books / Publications
KAI Divre III Palembang Salurkan CSR TW III, Fokus Pengembangan Prasarana Umum dan Pendidikan

Magazines / Books / Publications
Stasiun Kertapati, Semakin Melayani Dengan 423.984 Penumpang Hingga 1 November 2025

Magazines / Books / Publications
Lewat Program 5R, KAI Divre III Palembang Bangun Budaya Kerja Tertib, Efisien dan Produktif

Magazines / Books / Publications
KAI Divre III Palembang Imbau Pengendara Untuk Berhati-hati Ketika Melintas di Perlintasan Kereta Api

Magazines / Books / Publications
Perkuat Integritas, KAI Divre III Palembang Laksanakan Resertifikasi SMAP ISO 37001:2016

Magazines / Books / Publications
Kereta Pembangkit Handal, KAI Divre III Palembang Jaga Kelancaran Perjalanan dan Kenyamanan Pelanggan

PT KAI Divre III Palembang
URL
Industry
Transportation
Weekly Release Ranking
Sep 24, 2025 2025
Cek Umur Akun ML: Cara Mengetahui Sejak Kapan Akun Mobile Legends Dibuat
ATTN Holding (EVOS & WHIM)
VRITIMES Video
vricrew bannervritimes na euvritimes jpFree consultationManual Ebook IndonesiaPR College