/ Melalui novel Gerobak 777, Zsolt Zsemba menjelaskan apa arti persahabatan sejati dan jati diri.
Zsolt Zsemba memiliki semangat menulis sejak usia 12 tahun, ia mulai menulis puisi dan cerita pendek. Hingga pada tahun 1999 ia berkesempatan untuk menulis skrip dan bergabung dengan MD Entertainment kemudian pindah ke Jakarta namun di tahun 2003 Zsolt harus kembali ke canada demi melanjutkan bisnis keluarga. Setelah menulis puluhan sinetron dan di buat film TV barulah di tahun 2018 dia kembali ke indonesia dan akhirnya memiliki kesempatan untuk menjadi COO untuk MD Pictures dan bergelut dalam bisnis hiburan. Bisnis hiburan membuka keinginannya untuk menulis dan ia memutuskan untuk menulis ulang buku yang telah ia mulai bertahun-tahun lalu. Gerobak 777 terlahir kembali dan terinspirasi dari kisah nyata dan pengalaman pribadi penulis saat bekerja di Jakarta.
Novel ini mengisahkan tentang seorang CEO yang kaya raya dan mulai kehilangan segalanya, karena sikapnya yang sangat arogan, menceritakan bagaimana arogansi bisa membuat segalanya hancur dan membuat sang CEO terpaksa memulai segalanya kembali dari bawah dan tertatih, dan ia harus membuang semua arogansinya untuk mencari sesuap nasi.
Gerobak 777 akan memberikan pembaca gambaran tentang bagaimana para manusia menemukan kebahagiaan menurut versi mereka masing-masing, tentang bagaimana manusia menemukan persahabatan sejati dan jati diri. “cerita dan karakter yang begitu kuat, membuat saya mudah untuk menulis bukunya," kata Zsolt.
Novel “Gerobak 777” diterbitkan oleh BB Media dan diluncurkan melalui berbagai platform daring, antara lain shopee, tokopedia, dan bukalapak. Novel ini juga bisa di pesan lewat WhatsApp layanan konsumen BB Media, youtube, instagram,dan juga tiktok.